Saya bangun di pagi hari yang tentunya pada hari jumat ini, merasa pusing di kepala karena akibat kurangnya tidur. Semalam saya bergadang sampe jam 3 pagi, mungkin akibat kemarin saya tidur siang jadi malamnya saya enggak bisa tidur. Jadi pusing di kepala pada bangun pagi hari sangatlah wajar ketika seseorang bergadang semalaman, pikiran ngaco dehh jadinya !
Tidur berasal dari kata bahasa latin "Somnus" yang berarti alami dimana seseorang untuk melakukan pemulihan untuk tubuh dan pikiran. Tidur merupakan kebutuhan seseorang yang sangat penting dan di butuhkan oleh seseorang beristirahat cukup setelah seharian beraktivitas. Tidak terkecuali bagi orang yang sedang menderita sakit, memang pada dasarnya orang yang sedang menderita sakit sangat memerlukan tidur untuk beristirahat tetapi orang yang sedang sakit biasanya pola tidurnyapun terganggu sehingga orang yang menderita sakit tersebut memerlukan perawatan yang baik dan obat - obatan yang di perlukan agar bisa beristirahat dengan baik.
Pada dasarnya diera modern ini orang - orang disibukan pada perkerjaan, tugas - tugas perkuliahan yang tak ada habisnya menjadikan orang tersebut bergadang semaleman dan meninggalkan waktu beristirahat mereka pada malam hari. Namun ada juga orang yang sengaja bergadang tanda ada aktivitas yang tidak perlu misalnya bermain bersama teman - teman seperti maes ps atau ngobrol - ngobrol bersama teman dan bahkan juga ada yang melakukan hal yang negativ pada malam hari seperti berjudi, pergi ke diskotik nongkrong sambil mabuk semua itu rentan dengan kalangan muda yang umum melakukannya.
Kebanyakan dari kita tidak mau memperdulikan bahaya dan efek dari bergadang terus menerus seperti kesehatan fisik yang menurun malas melakukan apapun ketika pada siang hari. Kita perjelas lagi akibat dari seringnya bergadang bagi kesehatan. Hormon pertumbuhan manusia dan hormon kortek adrenal yang sangat penting untuk menunjang sistem metabolisme tubuh serta perkembangan fungsi ototo dihasilkan pada malam hari. Jika seseorang sering bergadang sampai larut malam akan mengganggu tubuh untuk menghasilkan kedua hormon tersebut, yang nantinya akan berdampak serius bagi kondisi kesehatan kita, diantaranya :
1. Sakit Kepala
Kurang tidur terus menerus akan ada gangguan pada sel - sel otak yang mengakibatkan pusing kepala atau sakit kepala dan bahkan juga mengakibatkan stress. Hal ini dikarenakan kurangnya beristirahat pada malam hari.
2. Kelelahan dan melemahnya sistem kekebalan tubuh
Akibat seringnya bergadang itu akan mengakibatkan mental tubuh seseorang akan menurun dan akan merasa lelah pada siang hari. Karena kurangnya beristirahat pada malam hari. Hal tersebut akan mengakibatkan rentanya mental tubuh seseorang melemah dan berbagai penyakit yang berbahaya akan datang yaitu infeksi yang disebabkan oleh virus, seperti flu, demam, infeksi paru - paru, hepatisis, dan lain sebagainya.
3. Mengakibatkan gejala apnea
Gejala apnea adalah penyakit yang sangat mematikan dan itu diakibatkan kurang nya tidur. Dimana udara yang masuk kedalam paru-paru saat tidur melalui hidung dan mulut sangat sedikit jumlahnya. Gejala apnea sering disebut oleh orang orang akibat dari angin duduk.
4. Gangguan pada kulit
Orang yang kurang tidur, tubuhnya akan melepaskan lebih banyak hormon stress atau kortisol. Dalam jumlah yang berlebihan, kortisol dapat memecah kolagen kulit, atau protein yang membuat kulit tetap halus dan elastis. Kurang tidur juga dapat menyebabkan tubuh lebih sedikit mengeluarkan hormon pertumbuhan yaitu hormon yang dapat membantu meningkatkan massa otot, menebalkan kulit, dan memperkuat tulang.
5. Masuk angin
Begadang juga dapat membuat anda terkena masuk angin, gejala masuk angin karena begadang sangat khas yaitu akan timbul keringat dingin.
Bahaya begadang mungkin meningkat ketika anda menkonsumsi makanan berat karena bahaya makan malam sebelum tidur dapat membuat anda berusia pendek dan itu akan mengakibatkan kerusakan pada jantung.
Ada juga dampak begadang yang sangat merugikan bagi kaum pelajar maupun kaum yang sudah bekerja, seperti halnya, adalah
1. Kurangnya konsentrasi
Kosentrasi adalah pemusatan perhatian, pikiran, jiwa dan fisik pada sebuah objek. Menjadikan konsentrasi pelajar maupun bekerja menurun dan tidak bisa menyelesaikan sesuasi yang diinginkan. Konsentrasi sangat penting bagi kehidupan seseorang apalagi pelajar tidak boleh sering - sering begadang itu akan merusak masa depan.
2. Penurunan daya pikir dan kreativitas
Penurunan daya pikir dan berkreativitas saat belajar dan bekerja tidak bisa menyelesaikan dengan baik pada saat di perintahkan oleh guru atau atasan pada saat di kantor, dan itu saat merugikan pada diri sendiri maupun orang lain.
Kesimpulannya, meskipun Anda memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan dan berbagai kegiatan, begadang bukan berarti pilihan yang baik, justru akan berakibat buruk pada diri anda sendiri, keluarga, serta lingkungan anda. Dan tentunya kita harus tau arti dari lagu Rhoma Irama yang berlirik
"BEGADANG JANGAN BEGADANG KALAU TIADA ARTINYA, BEGADANG BOLEH SAJA KALAU ADA ARTINYA"
Nah, meskipun begadang ada artinya tetapi banyak sekali gejala - gejala yang sangat mematikan, apalagi begadang yang tidak ada artinya apa - apaan coba hanya penyakit yang kita dapat BOS, saya juga kalau begadang suka pusing, pikiran tidak jelas arah kemana yang harus dipikirkan. Jadi saran saya coba lah unuk beristirahat yang cukup agar pada saat bangun di pagi hari badan terasa bugar, fress dan siap untuk menghadi apapun pada siang hari.
#PRWRITINGLP3i2015
#PRWRITINGLP3i2015